Jakarta – Doa Hasbunallah Wanikmal Wakil adalah doa tawakal yang sering diucapkan oleh umat Islam untuk meminta pertolongan Allah SWT di tengah berbagai kesulitan.
Dengan mengamalkan doa ini, banyak yang merasa diberi kemudahan dalam meraih tujuan atau hajat mereka. Doa ini memiliki kekuatan besar untuk memberikan kemudahan dan keberkahan dalam hidup.
Lantas, bagaimana sebenarnya cara mengamalkan Hasbunallah Wanikmal untuk mendapatkan keutamaanya?
Pengertian Doa Hasbunallah Wanikmal Wakil dan Bacaannya
Doa Hasbunallah Wanikmal Wakil sering dikenal sebagai doa tawakal. Sebagaimana tercantum dalam buku Ladang-Ladang Pahala bagi Wanita oleh Umi Hasunah Ar-Razi, bacaan dari doa ini adalah sebagai berikut:
حَسْبُنَا اللَّهُ وَنِعْمَ الْوَكِيلُ.
Arab-latin: Hasbunallaah wani’mal wakiil
Artinya: “Cukuplah Allah penolong bagi kami, karena Dia sebaik-baiknya penolong.”
Doa tawakal ini diambil dari surah ‘Ali Imran ayat 173 yang berbunyi,
اَلَّذِيْنَ قَالَ لَهُمُ النَّاسُ اِنَّ النَّاسَ قَدْ جَمَعُوْا لَكُمْ فَاخْشَوْهُمْ فَزَادَهُمْ اِيْمَانًاۖ وَّقَالُوْا حَسْبُنَا اللّٰهُ وَنِعْمَ الْوَكِيْلُ
Latinnya: Al-lażīna qāla lahumun-nāsu innan-nāsa qad jama’ū lakum fakhsyauhum fa zādahum īmānā(n), wa qālū ḥasbunallāhu wa ni’mal-wakīl(u).
Artinya: “(yaitu) mereka yang (ketika ada) orang-orang mengatakan kepadanya, “Sesungguhnya orang-orang (Quraisy) telah mengumpulkan (pasukan) untuk (menyerang) kamu. Oleh karena itu, takutlah kepada mereka,” ternyata (ucapan) itu menambah (kuat) iman mereka dan mereka menjawab, “Cukuplah Allah (menjadi penolong) bagi kami dan Dia sebaik-baik pelindung.”
Doa tawakal ini sering dibaca saat seseorang merasa gelisah, khawatir, atau terjebak dalam sebuah masalah besar. Dengan mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil, seseorang akan merasa diberi keberanian untuk menghadapi kesulitan dan menyadari bahwa Allah SWT selalu bersama mereka.
Selain memberikan keberanian dalam menghadapi masalah, doa ini juga memiliki kekuatan untuk membangkitkan semangat seseorang yang sedang merasa terpuruk karena masalah yang kompleks dan berat.
Cara Mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil
Bagi seorang muslim, saat menginginkan sesuatu, disarankan untuk memperbanyak membaca doa Hasbunallah Wanikmal Wakil sebagai bentuk tawakal.
Cara mengamalkan doa Hasbunallah Wanikmal Wakil untuk mencapai hajat telah dijelaskan oleh Muhammad Arifin Rahman dalam bukunya yang berjudul Berlimpah Harta dengan Beragam Dzikir, Shalat, dan Puasa Khusus.
1. Membaca Doa Hasbunallah Wanikmal Wakil Sebanyak 450 Kali
Bagi siapa saja yang ingin memenuhi hajatnya, mendapatkan kemudahan, rezeki, dan pertolongan dari Allah SWT, disarankan untuk mengamalkan doa Hasbunallah Wanikmal Wakil sebanyak 450 kali dalam sehari semalam.
Syekh Abul Al-Hasan Asy-Syadzili menyatakan, “Barang siapa ingin dicukupi segala keperluannya, dilindungi dari kejelekan semua makhluk, selalu mendapat pertolongan, dan dianugerahi kekayaan, maka bacalah ‘hasbunallah wanikmal wakil’ setiap hari sebanyak 450 kali.”
Selain itu, seorang muslim juga harus terus memohon kepada Allah SWT agar diberikan kemampuan untuk beramal saleh, menjauhi kemaksiatan, dan selalu tekun dalam melakukan kebaikan.
2. Membacanya Setiap Hari
Jika seorang muslim merasa kesulitan atau tidak sempat untuk mengamalkan doa Hasbunallah Wanikmal Wakil sebanyak 450 kali dalam sehari semalam, tidak perlu khawatir. Sebab, meskipun angka 450 kali memiliki keutamaan yang besar, yang lebih utama adalah mengamalkan doa ini dengan rutin setiap hari.
3. Membacanya di Waktu Doa yang Mustajab
Selain membacanya setiap hari, Hasbunallah Wanikmal Wakil juga sangat dianjurkan untuk dibaca pada waktu-waktu doa yang mustajab. Doa ini termasuk dalam kategori doa tawakal, yaitu doa yang memohon pertolongan dan kekuatan kepada Allah SWT.
Oleh karena itu, membaca Hasbunallah Wanikmal Wakil pada waktu-waktu tersebut memberi peluang lebih besar bagi seorang hamba untuk mendapatkan jawaban dari Allah SWT. Dengan berdoa di waktu mustajab, harapan agar keinginan atau hajat lebih cepat dikabulkan pun semakin terbuka lebar.
Berikut adalah waktu mustajab untuk berdoa yang dikutip dari buku Rahasia Kedahsyatan 12 Waktu Mustajab Untuk Berdoa karangan Nurhasanah Namin:
1. Ketika membaca Al-Qur’an
2. Setelah sholat wajib
3. Di sepertiga malam setelah sholat tahajud
4. Saat berpuasa, baik wajib maupun sunnah
5. Saat melaksanakan ibadah haji
Keutamaan Doa Hasbunallah Wanikmal Wakil
Para ulama menganjurkan untuk mengamalkan doa Hasbunallah Wanikmal Wakil karena berbagai keutamaan yang luar biasa. Doa ini dikenal sebagai salah satu doa tawakal yang memberikan ketenangan dan pertolongan dari Allah SWT.
Apa saja keutamaan dari doa Hasbunallah Wanikmal Wakil?
Berikut adalah beberapa keutamaan dari mengamalkan Hasbunallah Wanikmal Wakil, sebagaimana dijelaskan oleh Syekh Abil Hasan Asy-Syadzhili dalam tulisan Ahmad Fathoni El-Kaysi:
1. Mengamalkan doa ini dapat mendatangkan kekayaan, pertolongan Allah SWT, dan membuat seseorang dicintai oleh banyak orang.
2. Allah SWT akan memberikan perlindungan dan penjagaan bagi hamba-Nya yang terus mengamalkan doa Hasbunallah Wanikmal Wakil.
3. Doa ini bermanfaat untuk keberhasilan dalam bernegosiasi dan melobi pejabat atau pihak berwenang.
4. Allah SWT akan memberikan kemuliaan yang kekal, keadaan yang cukup, dan pertolongan di saat-saat kesulitan.
5. Membaca Hasbunallah Wanikmal Wakil juga bisa membantu menarik simpati massa dan menambah jumlah pengikut.
6. Doa ini dipercaya bisa melemahkan kekuatan orang-orang zalim yang berniat buruk.
7. Memberikan jalan keluar dalam menghadapi masalah dan kebuntuan yang sulit.
8. Dapat menyelesaikan permasalahan yang terjadi di antara dua orang atau kelompok.
9. Memberi pertolongan saat seseorang dianggap rendah atau diremehkan karena kondisi ekonominya.
10. Membuka pintu rezeki dari sumber yang tidak terduga.
11. Bermanfaat untuk memudahkan seseorang agar bisa dipatuhi oleh orang banyak.
12.Dapat meredakan demonstrasi atau protes yang terjadi.
13. Menjaga harta benda dan tempat tinggal agar tetap aman dari ancaman hama dan pencuri.
Sumber: detik.com
Recent Comments