Jakarta – Siapa yang tidak kenal Nabi Adam Alaihis Salam? Dia adalah nabi pertama yang diturunkan Allah SWT ke muka bumi untuk mengemban tugas sebagai khalifah yang menjaga bumi. Namun, Nabi Adam AS tidak hanya diturunkan karena alasan itu saja. Apakah itu?
Kenapa Nabi Adam diturunkan ke bumi? tentu saja itu menjadi pertanyaan semua orang, mengetahui bahwa sebelum itu Nabi Adam dan istrinya, Hawa hidup dengan nyaman di surga. Namun, kenapa Allah SWT malah menurunkannya ke bumi ini?
Kisah Nabi Adam Alaihis Salam yang diturunkan ke bumi tidak lepas dari pengaruh serta godaan setan sebagai musuh yang nyata bagi umat manusia bahkan sejak di surga.
Kisah ini dirangkum dari buku Hikmah Kisah Nabi dan Rasul oleh Ridwan Abdullah Sani dan Muhammad Kadri.
Kisah Diturunkannya Nabi Adam AS Ke Bumi
Nabi Adam AS diberi oleh Allah SWT tempat yang nikmat dan nyaman di surga. Allah SWT juga sudah menciptakan Hawa dari tulang rusuknya untuk menemaninya dan melengkapi keperluan fitrahnya untuk mengembangkan keturunan.
Allah SWT mengizinkan Adam dan Hawa untuk tinggal di surga dengan sebuah pesan.
Allah SWT berfirman dalam Al-Qur’an surah Al-Baqarah ayat 35, yang artinya:
“Dan Kami berfirman, “Wahai Adam! Tinggallah engkau dan istrimu di dalam surga, dan makanlah dengan nikmat (berbagai makanan) yang ada di sana sesukamu. (Tetapi) janganlah kamu dekati pohon ini, nanti kamu termasuk orang-orang yang zalim”
Karena rasa iri dan dengki terhadap Adam, iblis pun menggodanya serta menipu Adam untuk memakan buah yang dilarang oleh Allah SWT tersebut.
Iblis memberi nasihat dengan kata-kata yang baik dan meyakinkan. Ia mengatakan alasan Allah SWT tidak membolehkan Adam untuk memakan buah itu adalah karena dengan memakan buah itu mereka akan menjelma menjadi malaikat dan akan hidup kekal di surga.
Akhirnya Adam dan Hawa jatuh dalam tipu muslihat iblis sehingga mereka memakan buah terlarang tersebut. Allah SWT pun mengetahui perbuatan mereka berdua.
Allah SWT lantas mencela perbuatan mereka itu dan berfirman, “Tidakkah Aku mencegah kamu mendekati pohon itu dan memakan dari buahnya dan tidakkah Aku telah ingatkan kamu bahwa setan itu adalah musuhmu yang nyata.” (QS. Al-A’raf (7): 22)
Adam pun segera memohon ampun atas kesalahan yang diperbuatnya. Allah SWT pun sudah mengampuni dosa dan menerima taubat mereka berdua.
Lantas, Allah memerintahkan Adam dan Hawa untuk turun ke bumi sebagai benih pertama dari hamba-hamba-Nya yang bernama manusia itu. Dia juga berfirman, “Turunlah kamu ke bumi sebagian daripada kamu menjadi musuh bagi sebagian yang lain kamu dapat tinggal tetap dan hidup di sana sampai waktu yang telah ditentukan.”
4 Alasan kenapa Nabi Adam Diturunkan Ke Bumi?
1. Karena sudah melanggar perintah Allah SWT
2. Karena tergoda dengan rayuan iblis
3. Sebagai ujian dari Allah SWT untuk Adam atas apa yang sudah dia lakukan
4. Karena Allah SWT sudah mempunyai tugas baru untuk Nabi Adam
M. Quraish Shihab juga menambahkan dalam bukunya Menjawab Pertanyaan Anak tentang Islam oleh M Quraish Shihab, tentang alasan Nabi Adam AS diturunkan ke bumi.
Kenapa Nabi Adam AS diturunkan ke bumi? Quraish Shihab mengatakan bahwa hal ini sudah direncanakan Allah SWT. Sebelum diciptakannya Adam, Allah SWT telah menyampaikan pada para malaikat bahwa Dia akan menciptakan khalifah di bumi.
Berarti, Allah SWT menciptakan Adam memang sudah direncanakan akan bertugas di bumi. oleh karena itu, istilah “dibuang” atau “diusir” tidaklah tepat untuk menyebut hal ini. sebab dalam Al-Qur’an sendiri, Allah SWT mengatakan dengan “diperintahkan turun ke bumi.”
Sehingga, apa yang dialami Nabi Adam Alaihis Salam di surga dengan segala nikmat dan kemudahannya, adalah sebagai pelajaran untuk menyukseskan tugasnya sebagai khalifah di bumi. Demikian juga godaan setan yang menyesatkan dirinya dan Hawa sampai harus diturunkan ke bumi.
Pengalaman pahit ini hendaknya menjadi peringatan agar keduanya dan anak cucunya jangan sampai terpedaya oleh setan, karena berakibat sangat buruk.
Sumber : detik.com
Recent Comments